Dua Webtoon Populer Ini Akan Diangkat Menjadi Drama Di Tahun Ini

Dua Webtoon Populer Ini Akan Diangkat Menjadi Drama Di Tahun Ini

Drama Korea pada saat ini memang sudah banyak yang diadaptasikan dari webtoon populer. Pada tahun 2019 ini, sudah ada 2 drama yang di konfirmasikan akan digarap yaitu ” Sweet Home ” dan ” Strangers form Hell “.

” Strangers from Hell ” sendiri adalah drama yang mengisahkan tentang seorang pemuda yang berasal dari pedesaan yang pindah ke Seoul untuk mencari pekerjaan. Dan setelah itu dia mengalami banyak sekali hal yang mengerikan di Goshiwon tempat tinggalnya.

:” Strangers from Hell ” rencananya akan di tayangkan di OCN. Menariknya lagi, Siwan yang baru saja keluar Wamil sudah dikonfirmasikan akan menjadi pemain utama yang bernama Jong Woo. Drama ini dijadwalkan akan tayang di paruh kedua 2019 ini.

Sedangkan ” Sweet Home ” sendiri menceritakan tentang seorang bocah laki-laki yang menemukan kalau dunia sudah terinfeksi virus yang tak dikenal. Drama itu sampai sekarang masih dalam tahap pencarian pemeran utama. ” Sweet Home ” juga akan disutradarai oleh Lee Eung Bok. Dai sendiri merupakan sosok dibalik kesuksesan dari drama ” Descendants of The Sun “, ” Mr Sunshine ” dan ” Goblin “.

Kedua webtoon yang akan digarap menjadi sebuah drama diatas ini pun langsung dibanjiri respon yang positif oleh para netter. ” Aku sangat menantikan ‘ Stranfers from Hell ‘. Kurasa ini adalah keputusan yang sangat bagus menggandeng Siwan, dia sangat cocok sekali dengan perannya,” ujar salah seorang netter.

” Mereka merupakan webtoon yang sangat aku nikmati. Aku sangat menantikan drama ini,” ujar netter yang lainnya. ” Kombinasi antara OCN, ‘ Strangers from Hell ‘ dan Im Siwan. Aku sangat penasran siapa yang akan digaetkan menjadi Wang Noon ( Salah satu karakter yang ada di ‘ Strangers from Hell ‘),” ujar netter yang lainnya.