Mancester United Pastikan Eric Bailly Bertahan!

Berita mengenai kepergian bek dari Manchester United yaitu Eric Bailly tampaknya akan segera kandas, dimana sang pelatih Ole Gunnar Solskjaer memastikan masih membutuhkan tenaga dari pemain berusia 25 tahun tersebut di lini pertahanan setan merah musim depan.

Diketahui bahwa dengan terburu-buru menjual pemain asal Pantai Gading ini bisa memperburuk kondisi Manchester United yang sedang berusaha fokus memperbaharui pertahanan mereka untuk musim depan nanti, saat ini Red Devils sedang kesulitan untuk mendatangkan pemain hebat khususnya di posisi belakang.

Bailly sendiri dianggap tidak cocok dengan gaya permainan Solskjaer di dua musim terakhir dan berakhir dengan performa tidak memuaskan sehingga ingin dijual saja oleh klub. Sebelumnya dia didatangkan pertama kali di tahun 2016 lalu dari Villarreal semasa kepelatihan Jose Mourinho dan sering menjadi starter tim kala itu.

Solskjaer sendiri tidak ingin gegabah lagi dalam menjual atau mendatangkan pemain pasalnya mereka kini menjadi sorotan publik sebagai tim paling buruk di musim ini. Solskjaer menilai Bailly masih memiliki kemampuan yang bisa dipercaya, dan mungkin efek permainan yang buruk di musim ini merupakan karena cedera lutut yang didapatinya sehingga tidak maksimal gaya bermainnya.

Bailly masih memiliki kesempatan untuk membuktikan dirinya lagi dan menghilangkan kepercayaan orang terhadap rumor dirinya yang bakal dijual karena tidak layak menjadi reguler tim lagi. Ketika pra musim nanti disitulah dia akan diuji untuk menunjukkan permainanny lagi.