Blackpink, girlband asal korea selatan yang mempunyai segudang prestasi resmi comeback ke dunia musik dengan lagu berjudul “Kill This Love” pada Kamis 4 April 2019. Hal tersebut tentu membuat para penggemar BlackPink atau yang biasa di sebut Blink menjadi senang dan langsung menyerbu untuk menonton video klit tersebut. Fashion yang di gunakan oleh member BlackPink juga terkesan lebih berbeda dibandingkan degan video – video sebelumnya.
Tampilan keempat member Blackpink ini mengusung tema girl crust atau wanita badass yang sangat enerjik. berbeda dengan konsep terdahulu mereka yaitu wanita yang feminim dan manis.
Pada tampilan visualnya, masing – masing member BlackPink mempunyai skenario yang berbeda seperti Jennie yang berhubungan dengan angsa raksasa, Lisa yang naik diatas troli dan berkeliling di ruangan penuh dengan kotak sereal sambil nge rap, Jisoo yang berpenampilan seperti ratu istana di abad pertengahan dan juga Rose yang menangis sambil menyetir mobil.
Busana atau kostum yang dipakai mereka juga berbeda – beda satu sama lain, ada yang memakai gaun, mahkota , streetwear yang sangat canggih, kaca patri dan bahkan kostum ikonik Lara Croft Tomb Raider.
Alunan musik dalam video “Kill This Love” juga dibilang cukup berbeda dengan lagu mereka sebelumya. disini hentakan rapnya lebih terasa dan juga penggunaan lirik berbahasa inggris yang lebih banyak dibandingkan sebelumnya.